Posts

Showing posts from March, 2017

Orang Jepang Asli di Sekolah? Masa sih? 竹本昌史さん,ありがとう。

Image
Waktu, terkadang bisa terasa sangat lama bagaikan siksa yang tak berujung, terkadang juga bisa terasa sangat cepat, secepat kedipan mata. Teringat hari itu aku dan teman-teman tim bahasa jepang sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti lomba. Tiba-tiba Endang-sensei, pamong bahasa jepang kami yang tercinta, datang dan membawa kabar itu. Akan ada native speaker langsung dari Jepang yang akan mengajar di sekolah kami, SMA Taruna Nusantara. Senang tak terkira hati kami, akhirnya kami bisa bertemu langsung dengan orang Jepang asli! Kami terus bertanya-tanya seperti apa rupanya. Apakah ia pria? Atau wanita? “Pria,” jawab sensei. Sebagai gadis-gadis remaja normal berumur 17 tahun, tentu kami langsung bertanya berapakah umurnya. “Masih muda kok,” jawab sensei lagi sambil tersenyum. “ Hansamu desuka, sensei?” Entah mengapa, pertanyaan itu terlontarkan begitu saja. “Tentu! Hansamu desu! ” Masih jelas di benakku cara sensei mengungkapkannya kala itu dengan gaya ala-ala sensei ...